Jumat 10 Jul 2015 14:47 WIB

Yunani Ajukan Proposal Reformasi Baru pada Eurogrup

Red: Ani Nursalikah
Yunani
Foto: VOA
Yunani

REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSEL -- Yunani telah mengajukan proposal reformasi baru kepada Eurogroup menjelang batas waktu tengah malam.

"Proposal reformasi baru Yunani yang diterima oleh Presiden Eurogroup Jeroen Dijsselbloem, penting bagi lembaga-lembaga untuk mempertimbangkan ini dalam penilaian mereka," kata juru bicara presiden Eurogroup, Michel Reijns melalui Twitternya.

Langkah Yunani dipandang sebagai langkah maju yang positif untuk kesepakatan dana talangan (bailout) akhir.

Lembaga-lembaga Uni Eropa (EU) diharapkan menilai proposal dan menyajikannya kepada Eurogroup.