Ahad 19 Jul 2015 02:42 WIB

Wisata Pantai Jadi Pilihan Warga Minahasa Selama Libur Lebaran

Pantai Tanjung Karang (Objek Wisata Pantai) - Ilustrasi
Foto: Republika/Yasin Habibi
Pantai Tanjung Karang (Objek Wisata Pantai) - Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, MINAHASA TENGGARA -- Hari kedua lebaran sejumlah warga memilih menghabiskan liburannya di beberapa objek wisata seperti di Pantai Bentenan, dan Pantai Lakban Kabupaten Minahasa Tenggara, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

"Kebetulan ada saudara-saudara yang dari jauh pulang kampung, jadi kita ajak beberapa tempat wisata seperti di Bantai Lakban Ratatotok," kata Ruslan Ibrahim warga Ratatotok, Sabtu.

Dirinya menambahkan mengunjungi pantai Lakban tersebut dilakukannya bersama keluarga setelah pada hari pertama lebaran kebanyakan berkumpul bersama keluarga.

"Kan kemarin sudah kumpul-kumpul bersama keluarga, biasanya kalau kami hari kedua lebaran jalan-jalan ke tempat wisata yang dekat seperti di Lakban," ujarnya.

Tak hanya yang melaksanakan Lebaran, sejumlah warga Minahasa Tenggara lainnya menghabiskan akhir pekan ini dengan mengunjungi tempat wisata lainnya.

"Dari pada jalan-jalan keluar Minahasa Tenggara lebih baik ke pantai Bentenan, kebetulan juga ada teman-teman yang datang berlibur jadi kita ajak mereka ke sana," kata Bros Lontaan warga Kecamatan Posumaen.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement