Senin 20 Jul 2015 13:34 WIB

Mundur dari Sulap, Deddy Corbuzier: Saya tidak Mencari Sensasi

Pernyataan mundur Deddy Corbuzier dari dunia sulap
Foto: instagram/@corbuzier
Pernyataan mundur Deddy Corbuzier dari dunia sulap

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Deddy Corbuzier menyatakan mundur dari dunia sulap yang telah membesarkan namanya. Deddy menyatakan hal tersebut merupakan keputusan final dan bukan sekadar sensasi.

Kabar mundurnya Deddy Corbuzier pertama kali tersiar pada Ahad (19/7) kemarin di akun instagram miliknya, @corbuzier. Deddy mengunggah satu foto dirinya dengan caption "Goodbye Magic". Sontak hal tersebut mengundang reaksi banyak orang. Tidak jarang yang mempertanyakan dan menyayangkan keputusan itu.

Dan sesuai janjinya, hari ini Deddy membeberkan alasanya meninggalkan dunia sulap.

"Ini adalah perpisahan yang sangat menyedihkan bagi saya. Sama seperti semua hal yang memiliki permulaan, tentu juga akan ada akhir. Dalam waktu dekat, saya akan mundur dari dunia sulap," tulis Deddy di website pribadinya, www.thecorbuzier.com, Senin (20/7).

Ia mengatakan, 30 tahun berada di dunia sulap dan kemudian memutuskan mundur bukanlah hal yang mudah. Keputusan itu sebelumnya sudah ia sampaikan ke sejumlah teman dekatnya, dan kini ia mengumumkanya ke publik.

"Beberapa selebritas mengumumkan pengunduran diri untuk sensasi. Tapi saya tidak akan sepeti itu. Saya sedang tidak mencari SENSASI. Mundur dari dunia sulap adalah keputusan final saya," tulis Deddy.

Bahkan Deddy mengatakan, atas keputusannya ini ia harus rela membatalkan tiga kontrak televisi dan 19 kontrak off-air.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement