Rabu 22 Jul 2015 22:35 WIB

Rep: Fian Firatmaja/ Red: Sadly Rachman

MUI: Media Jangan Provokatif Beritakan Tolikara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Insiden yang terjadi di Tolikara belakangan menjadi topik utama di hampir semua media. Akan hal itu Majelis Ulama Indonesia menghimbau agar media bisa menyuguhkan berita yang tidak provokatif.

Wakil Ketua Umum MUI, Ma'ruf Amin menjelaskan bila media menjadi provokatif dalam memberitakan peristiwa Tolikara dikhawatirkan akan berdampak di daerah-daerah. Dimana ditakutkan bila masyarakat daerah lain terprovakasi akan menimbulkan aksi reaksi yang meluas terkait insiden Tolikara.

MUI sendiri akan mengirimkan tim pencari fakta terkait insiden di Tolikara. Dan diharapkan aparat hukum bisa menguak siapa pelakunya ataupun dalang dari kejadian di Tolikara.

 

 

Videografer: Fian Firatmaja
Video Editor: Casilda Amilah