Kamis 23 Jul 2015 13:11 WIB

Stevan Jovetic Hampir Dipastikan ke Inter Milan

Rep: Risa Herdahita/ Red: Citra Listya Rini
Stevan Jovetic
Foto: AP Photo/Rui Vieira
Stevan Jovetic

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN  --  Inter Milan hampir dipastikan bakal mendapatkan tandatangan striker Manchester City, Stevan Jovetic. Kemungkinan Jovetic keluar dari Etihad Stadium makin besar sejak kedatangan Wilfried Bony musim panas lalu.

Dalam laporan yang dilansir Sportsmole, Kamis (23/7), Inter telah meraih kesepakatan dengan City untuk mengambil alih pemain itu. Laporan mengatakan pemain berusia 25 tahun itu akan memenuhi kontrak peminjaman dengan pilihan kontrak permanen senilai 11 juta pounds atau Rp 230 miliar.

Laporan Coughtoffside memperkuat kabar itu dengan menyatakan Manuel Pellegrini telah mengesampingkan kemungkinan masa depan Jovetic di Manchester City musim depan.

Dalam Manchester Evening News, Jovetic pun telah menyadari kemungkinan itu. Ia tahu kariernya bersama City telah berakhir. ovetic bergabung dengan City 2013 lalu. Ia mendapat 39 kesempatan tampil dan mencetak 11 gol selama itu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement