Senin 27 Jul 2015 09:21 WIB

Ini Alasan Gereja Jatinegara Belum Miliki Izin

Rep: c17/ Red: Angga Indrawan
Jemaat membongkar secara sukarela, bangunan Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) yang disegel oleh Pemda DKI di kawasan Cipinang, Jakarta Timur, Sabtu  (25/7).  (foto : Mg_ROL46)
Jemaat membongkar secara sukarela, bangunan Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) yang disegel oleh Pemda DKI di kawasan Cipinang, Jakarta Timur, Sabtu (25/7). (foto : Mg_ROL46)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengurus Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) Jatinegara mengeluhkan sulitnya mengurus perizinan pengalihan fungsi. Sejak tahun 1973 hingga kini sulit untuk mendapatkan izin pengalihan fungsi dari rumah tinggal menjadi tempat peribadatan(Gereja).

"Sampai saat ini memang kami belum megurus izin. Izin Pendirian rumah ibadah itu bukan hal yang mudah," kata Winter Sigiro, perwakilan GKPI di Jakarta, saat dikonfirmasi, Ahad (26/7).

Dukungan masyarakat yang minim, lanjut Sigiro, juga ikut mempersulit proses perizinan tersebut. Pihak pengurus gereja diberikan syarat untuk memperoleh dukungan sebanyak 60 warga sekitar gereja. Namun GKPI belum bisa memenuhi persyaratan tersebut.

"Yang menjadi kesulitan adalah kami harus mengumpulkan 60 persetujuan warga di sini. Kami sudah kumpulkan 71 namun yang divalidasi kelurahan hanya 34 jadi belum memenuhi syarat," tutupnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement