Rabu 29 Jul 2015 07:35 WIB

Kobaran Api Tewaskan 25 Pekerja Pabrik di Mesir

Rep: c39/ Red: Ani Nursalikah
Kebakaran, ilustrasi
Kebakaran, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO --  Kobaran api di pabrik mebel yang berada di pinggiran ibu kota Mesir, Kairo menewaskan 25 pekerja. Kebakaran terjadi akibat ledakan gas silinder.

“Sebuah api yang meletus di sebuah pabrik furnitur di sebelah timur Kairo telah menewaskan 25 pekerja dan melukai 22 lainnya,” kata kementerian kesehatan Mesir seperti dilansir Al Jazeera, Rabu (29/7).

Menurut seorang pejabat keamanan Kairo, penyelidikan awal menunjukkan api mulai berkobar saat tabung gas yang diangkut di dalam lift meledak.

Juru bicara kementerian kesehatan, Hossam Abdel-Ghaffar mengatakan terdapat 22 lebih pekerja yang menderita luka bakar dan pekerja yang menghirup asap api di parik Al-Helw tersebut. Media pemerintah Mesir pabrik di kota al-Obour tidak memperoleh sertifikasi keselamatan pemerintah.

Media lokal melaporkan petugas pemadam kebakaran baru bisa menguasai api pada siang hari dengan bantuan sekitar 20 mobil pemadam kebakaran

Abdel-Ghaffar mengatakan, dalam sebuah pernyataan bahwa korban yang dibawa ke rumah sakit setempat dinyatakan dalam keadaan darurat.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement