Selasa 04 Aug 2015 19:51 WIB

Hanya 'Berpura-pura' Main Alat Musik, Ini Penjelasan Wonder Girls

Rep: c32/ Red: Hazliansyah
Wonder Girls
Foto: seoulbeats.com
Wonder Girls

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Wonder Girls akhirnya kembali ke dunia musik K-Pop dengan konsep grup band lengkap dengan instrument musik, bukan girlband seperti sebelumnya. Namun saat peluncuran album barunya pada Senin (3/4) kemarin, yang terjadi justru pertanyaan dari para fans.

Seperti yang dilansir oleh AllKpop, Selasa (4/8), diketahui mereka tampil dengan tidak memainkan alat musik dengan sebenarnya. Namun dengan konsep memutar musik yang sebelumnya telah direkam lebih dulu.

Tentu hal tersebut bertentangan dengan keputusan Wonder Girls yang memutuskan untuk mengganti konsep dari girlband menjadi grup band yang dipahami masyarakat pada umumnya.

“Tidak ada lagu yang instrumennya kita mainkan sendiri,” kata salah satu member Wonder Girls, Park Ye Eun yang kerap disapa Yenny.

Ia mengungkapkan, instrumental musik direkam oleh para profesional dan mereka hanya merekam suara saja dalam album barunya.

Menurut Yenny, konsep grup band diputuskan setelah perekaman album dilakukan dan merupakan upaya yang memperlihatkan jika album telah selesai dibuat.

“Itu yang terbaik untuk menunjukkan diri kita bisa bermain instrumen untuk gaya pop retro karena kita dapat diandalkan untuk segalanya,” ungkap Yenny.

Selain itu, Wonder Girls lebih memilih untuk menampilkan band menurut versi mereka sendiri dibandingkan gambaran orang tentang band secara umum. Untuk itu mereka menciptakan versi band dengan memainkan musik bergaya pop retro.

Sebelumnya Wonder Girls mengumumkan keputusan untuk merilis album ‘REBOOT’ dengan konsep band. Lagu berjudul ‘I Feel You’ menjadi lagu andalan pada album barunya tersebut.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement