REPUBLIKA.CO.ID, TBILISI -- Pelatih Barcelona Luis Enrique mengaku puas dengan hasil kemenangan timnya 5-4 dari Sevilla di laga Piala Super Eropa. Enrique mengakui pertandingan yang dilakoni Blaugrana tidaklah mudah karena harus dipaksa oleh Sevilla bermain lewat babak tambahan waktu.
Selanjutnya mantan pelatih AS Roma tersebut langsung meminta anak-anak asuhnya untuk mengalihkan fokus ke laga selanjutnya yaitu melawan Atletic Bilbao untuk ajang Piala Super Spanyol.
“Ini hasil yang sangat spektakuler untuk para penggemar. Sekarang kita harus kembali dan berpikir tentang Supercopa de Espana,” kata Enrique dikutip dari Football Espana, Rabu (12/8).
Enrique menjelaskan, bahwa pihak lawan akan selalu belajar dari kesalahan-kesalahan yang selama ini membuat Blaugrana kebobolan. Tak terkecuali Bilbao dan Sevilla yang memang akan bertemu mereka lagi di ajang Laliga ataupun Coppa Del Rey.
Untuk itu, fokus pasukannya lebih ditekankan Enrique untuk merancang pertahanan agar lebih kokoh dari pertandingan-pertandingan yang sudah dilewati.
“Kami harus berpikir tentang apa yang sudah terjadi (kebobolan 4 gol). Kami juga pernah dan akan bertemu lagi dengan mereka (di Laliga),” ujar Enrique.
Blaugrana akan melakoni laga Piala Super Spanyol melawan Bilbao pada laga kandang dan kandang yang akan digelar pada 14 dan 17 Agustus nanti. pada dua laga ini Barcelona masih belum bisa memainkan striker asal Brazil Neymar karena masih menjalani pemulihan penyakit gondok yang ia derita.