Jumat 14 Aug 2015 23:14 WIB

Jokowi Bakal Buka Turnamen Piala Kemerdekaan

Rep: Bambang Noroyono / Red: Citra Listya Rini
Piala Kemerdekaan
Foto: Ongisnade
Piala Kemerdekaan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan hadir dalam pembukaan Piala Kemerdekaan. Meteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi mengatakan, Presiden Jokowi akan hadir membuka turnamen tersebut pada Sabtu (15/8) di Stadion Maulana Yusuf, Serang, Banten.

Kehadiran tersebut sekaligus mendandai kick off perdana kejuaraan sepak bola, bikinan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) bersama Tim Transisi PSSI. "Presiden (Jokowi) akan hadir," demikian pesan singkat Imam, kepada Republika Online (ROL), Jumat (14/8).

Dikatakan Imam, tentunya, dirinya akan mendampingi presiden untuk pembukaan kejuaraan tersebut.Sementara itu, General Manager PT Cataluna Sportindo, Darius Sinatrya mengatakan, kick off perdana Piala Kemerdekaan sudah siap untuk digelar serentak di enam kota. 

Cataluna, merupakan operator yang ditunjuk Tim Transisi sebagai panitia nasional dan penanggung jawab gelaran. "Insya Allah semua lancar," kata Darius lewat pesan singkatnya, Jumat (14/8)

.Berikut adalah rangkaian jadwal pertandingan Piala Kemerdekaan 2015, Sabtu (14/8) yang dikirimkan PT Cataluna Sportindo:

Grup A:1. PERSISERES Sukoharjo melawan PS Kwarta (Pukul 15.00-17.00 WIB, di Stadion Teladan, Kota Medan).2. PSMS Medan melawan PERSITARA Jakarta Utara (Pukul 18.30-20.30 WIB, di Stadion Teladan, Kota Medan).

Grup B :1. PERSERANG Serang melawan PERSIDAGO Gorontalo (Pukul 15.00-17.00 WIB di Stadion Maulana Yusuf, Serang).2. MOJOKERTO Putra melawan CILEGON United (Pukul 15.00-17.00 WIB, di Stadion Krakatau Steel, Cilegon).

Grup C:1. PERSIS Solo melawan PPSM Magelang (Pukul 18.30 - 20.30 WIB, Stadion Manahan, Solo).2. PSIR Rembang melawan PERSIBA Bantul (Pukul 15.00-17.00 WIB, Stadion Sultan Agung, Bantul, Jogjakarta).

Grup D:1. Madiun Putra melawan PERSEKAP Kota Pasuruan (Pukul 15.00-17.00 di Stadion Wilis, Madiun, Jawa Timur).2. PSS Sleman melawan PERSEPAM Madura United (Pukul 18.30-20.30 WIB, di Stadion Wilis, Madiun, Jawa Timur).

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement