Rabu 26 Aug 2015 06:45 WIB

Aktor Senior Hong Kong Ini Jadi Aktor dengan Bayaran Tertinggi

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Bilal Ramadhan
Chow Yun Fat
Foto: english.cri.cn
Chow Yun Fat

REPUBLIKA.CO.ID, HONG KONG -- Chow Yun-fat meraih gelar sebagai aktor dengan bayaran tertinggi untuk pertama kalinya. Aktor asal Hong Kong tersebut dinobatkan sebagai aktor termahal versi majalan Forbes berkat film terbarunya yakni From Vegas to Macau II.

Yun-fat menerima honor 25 juta yuan untuk syuting film The Monkey King dan 30 juta yuan atau setara dengan 4,83 juta dolar AS untuk film From Vegas to Macau II. Dalam perannya tersebut, dia berhak atas 8 persen sampai 10 persen pendapatan bersih sebagai bonus.

Meski telah mendapatkan predikat sebagai aktor termahal, pria berusia 60 tahun tersebut mengaku tidak tahu pasti penghasilan yang didapatkannya setiap tahun. "Istri saya yang mengatur semua keuangan, dan dia yang meletakkan beberapa ratus dolar di dompet saya setiap harinya," ujar Yun-fat dalam keterangan tertulisnya, Selasa (25/8).

Aktor yang dikenal lewat perannya di film Crouching Tiger Hidden Dragon tersebut mengaku tidak begitu suka menggunakan uang tunai. Selain Yun-fat, aktor Hong Kong lainnya yang pernah masuk dalam jajaran aktor termahal yakni Jackie Chan dan Andy Lau.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement