REPUBLIKA.CO.ID, MONACO -- Keberhasilan Valencia mengeliminasi AS Monaco pada play-off Liga Champions memunculkan rekor baru yang mengharumkan nama Spanyol. Untuk kali pertama satu negara diwakili lima tim pada Liga Champions Eropa.
Valencia menang 3-1 pada leg pertama di Valencia tengah pekan lalu. Kemudian pada Rabu (26/8) dini hari WIB tadi, skuat asuhan Nuno Espirito Santo kalah 1-2 dari Monaco di Stadion Louis II, namun tetap lolos ke fase grup dengan agregat 4-3.
Valencia menyusul juara bertahan Liga Champions Barcelona, Real Madrid, Atletico Madrid dan Sevilla berlaga di fase grup. Sevilla mendapatkan jatah lolos langsung ke Liga Champions karena menjuarai Liga Europa.
Mantan striker Manchester City Alvaro Negredo menjadi pahlawan bagi Valencia. Gol spektakuler Negredo pada menit keempat terbukti berperan besar mengantarkan timnya lolos. Sebab jika MOnaco menang 2-0, maka Valencia tersisih.
Negredo mencuri bola operan pemain belakang Monaco yang terlalu lemah. Ia kemudian menggiring bola ke sisi kanan pertahanan tuan rumah dan melepaskan tendangan lob melewati satu bek Monaco serta kiper Danijel Subasic yang telah menanti di tiang dekat. Bola melambung masuk ke tiang jauh.
Gol balasan Andrea Raggi dan Elderson memberikan harapan bagi Monaco. Tapi gol ketiga untuk sekadar memaksakan perpanjangan waktu tak kunjung datang
"Itu penting untuk mendapatkan gol tandang dan kami berhasil melakukannya pada awal pertandingan yang membantu untuk membuat tenang," kata Negredo kepada televisi Spanyol seperti dikutip Reuters. "Pada babak kedua mereka menekan maju dan kami lelah tapi untungnya kami bertahan."