Rabu 02 Sep 2015 12:12 WIB
Transfer Pemain

10 Pemain Termahal dalam Bursa Transfer Musim Panas (1)

Rep: c11/ Red: M Akbar
Kevin De Bruyne
Foto: Twitter Manchester City
Kevin De Bruyne

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Jendela transfer musim panas telah ditutup pada Selasa (1/9) kemarin, klub-klub besar mengejar pemain anyar yang mempunyai kualitas mumpuni untuk memperkuat skuat menghadapi pertandingan kompetitif musim 2015/16.

Kedatangan dua pemain baru Manchester City langsung memecahkan rekor pemain termahal selama jendela transfer musim panas. Adalah Kevin De Bruyne 55 juta pound (Rp 1,1 triliun) dari Wolfsburg dan berlabuhnya Raheem Sterling 49 juta pound (Rp 1 triliun) dari Liverpool.

Dari sejumlah pemain yang masuk ke dalam klub barunya, berikut daftar 10 pemain termahal dalam jendela transfer musim panas 2015 yang dilansir dari laman Foxsports:

1. Kevin De Bruyne

Ditransfer dari Wolfsburg ke Manchester City senilai 55 juta pound (Rp 1,1 triliun)

 

De Bruyne telah memutuskan untuk bermukim di Etihad Stadium selama musim 2015/16, ia tercatat sebagai pemain kedua termahal dalam sejarah Liga Primer Inggris. City mengeluarkan dana fantastis Rp 1,1 triliun untuk kedatangan pemain asal Wolfsburg ini. Ia digambarkan sebagai pemain fenomenal karena gol dan assist yang telah diciptakannya.

 

2. Raheem Sterling

Ditransfer dari Liverpool ke Manchester City senilai 49 juta pound (Rp 1 triliun)

 

City menyetujui transfer fantastis untuk kedatangan pemain muda bekulit hitam ini. Sterling datang sejak Juli lalu untuk memperkuat skuat asuhan Manuel Pellegrini. Ia tidak memakan waktu yang lama untuk beradaptasi dengan tim, saat memulai debutnya Sterling mampu tampil memukau dengan mencetak gol perdananya atas kemenangan City melawan Watford.

 

3. Angel Di Maria

Ditransfer dari Manchester United ke PSG senilai 44,3 juta pound (Rp 955 miliar)

 

Setelah berjuang penuh untuk menetap di Old Trafford, akhirnya Di Maria memutuskan untuk berlabuh pada Paris Saint-Germain (PSG). Setelah kedatangannya mencatatkan rekor pemain dengan bayaran mahal dari Real Madrid ke MU, kini Iblis merah tidak perlu lagi membayar penuh untuk kedatangan Di Maria pada musim lalu. Awalnya ia memang tampil baik bersama dengan skuat asuhan Louis Van Gaal, namun pada pekan-pekan terkahir sebelum meninggalkan Setan Merah, Di Maria kehilangan momentum terbaiknya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement