Kamis 03 Sep 2015 13:16 WIB
PAN Gabung Pemerintah

Fadli Zon Sebut Jokowi Gagal Bedakan Tugas Presiden dan Ketua RT

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Angga Indrawan
Fadli Zon
Foto: MgROL29
Fadli Zon

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon berkomentar terkait dengan kinerja pemerintah untuk mengatasi masalah ekonomi bangsa dengan cara yang tidak tepat. Dia mengatakan bahkan Presiden Joko Widodo tak bisa membedakan tugas antara presiden dengan ketua RT.

"Bahkan presiden sendiri tidak bisa membedakan mana tugas presiden, mana tugas ketua RT," kicaunya dalam akun twitter @fadlizon, Kamis (3/9). 

Saat mendistribusikan kartu ke masyarakat, lanjut dia, itu merupakan ruang lingkup kerja ketua RT bukan Presiden. Ini artinya, kata dia, pemerintah tak mampu mengkonsolidasikan timnya, tak mampu mendiagnosa, dan bahkan tidak tahu mana yang jadi prioritas. 

Kicauan ini muncul setelah pemberitaan terkait teman koalisinya di KMP, Partai Amanat Nasional berpindah ke kubu KIH. Namun Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan membantah dukungan untuk KIH, melainkan mendukung pemerintahan Jokowi. 

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement