Kamis 03 Sep 2015 13:52 WIB
PAN Gabung Pemerintah

PAN Dukung Pemerintah, KMP Dinilai Rapuh

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Bilal Ramadhan
Koalisi Merah Putih
Koalisi Merah Putih

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat Politik dari Indo Barometer M Qodari mengatakan, dengan merapatnya PAN ke pemerintah, ini menunjukkan kalau Koalisi Merah Putih (KMP) itu rapuh.

"Sebenarnya koalisi yang tidak menjadi bagian dari kekuasaan itu rapuh. Dalam budaya politik, yang namanya koalisi itu pasti koalisi kekuasaan, kalau koalisi di luar kekuasaan atau pemerintah pasti rapuh," katanya, Kamis, (3/9).

Dengan masuknya PAN ke pemerintah akan memperkuat posisi pemerintah. Sehingga kebijakan yang dibuat pemerintah makin terkendali. Wakil Ketua Umum  (Waketum) Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, meskipun PAN sekarang mendukung pemerintah, KMP tetap solid.

"PAN mendukung pemerintah, itu hak politiknya, kami tak mau ikut campur," jelasnya. PAN, ujar Sufmi, hingga saat ini belum  menyampaikan apa-apa ke KMP. Meski PAN mendukung pemerintah belum tentu juga menjadi anggota KIH.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement