REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memastikan pengusutan kasus-kasus yang ada di Bareskrim Polri akan terus berjalan. Badrodin menegaskan, seluruh kasus yang ada akan tetap berjalan sesuai dengan koridor hukum yang berlaku, termasuk kasus dugaan korupsi di PT Pelindo II.
"Kan sudah berjalan, siapa pun di atasnya, siapa pun masinisnya, keretanya tetap berjalan. Semua kasus jalan," kata Badrodin di Mabes Polri, Jumat (4/9).
Badrodin mengatakan, penegakan hukum yang dilakukan pihaknya pasti akan memunculkan dampak positif dan negatif. Bukan suatu keanehan jika ada pihak-pihak yang pro dan kontra dengan penegakan hukum.
"Karena pasti ada yang menang ada yang kalah, ada yang dirugikan ada yang diuntungkan. Itu bergantung perspektif di mana kita melihat," ujarnya.
Hal tersebut sekaligus menjawab adanya anggapan bahwa Kabareskrim Budi Waseso membuat kegaduhan dengan penegakan hukum yang ia lakukan. Badrodin menyebutkan penegakan hukum yang tidak gaduh sebenarnya bisa dilakukan.
"Bergantung teknis dan taktisnya," kata mantan Kapolda Banten itu.