REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kubu Manchester United dikabarkan telah mengajukan tawaran baru untuk gelandang Lazio, Lucas Biglia. Upaya perekrutan gelandang asal Argentina ini demi memperkuat lini tengah Setan Merah.
Namun, tentunya keinginan mendatangkan pemain tengah tersebut baru bisa diwujudkan pada bursa tranfser tengah musim Januari 2016 mendatang. Skuat Louis van Gaal sebenarnya telah berupaya menggaet mantan pemain Anderlecht itu pada bursa transfer musim panas lalu, namun Lazio mati-matian mempertahankannya.
Pemain yang juga pernah membela Independiente ini bahkan diberikan kepercayaan menyandang ban kapten bersama Biancocheleste. Menurut Daily Express, Ahad (6/9), Tulip Besi, julukan Van Gaal merasa belum putus asa untuk menggaet pemain berusia 29 tahun ini.
MU pun kabarnya telah mengajukan tawaran baru agar bisa mendatangkannya lewat jendela transfer awal tahun depan.Biglia saat ini masih menepi dari lapangan akibat cedera otot paha yang didapatnya ketika bermain di kualifikasi Liga Champions melawan Bayer Leverkusen.
Kontraknya baru akan berakhir pada Juni 2018. Namun dia telah menolak tawaran kontrak baru dari Lazio. Selain itu, dia juga menuntut kenaikan nilai kontrak menjadi 3 juta euro per musim.