REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE — Duel kontra Manchester United (MU) akan dihadapi dengan tenang oleh para pemain Liverpool. Gelandang Liverpool Lucas Leiva mengatakan pasukan Brendan Rodgers paham benar laga di Old Trafford pada Sabtu (12/9) ini merupakan pertandingan besar.
Ia mengatakan penggawa the Reds memerlukan kontrol emosi dua kali lipat dibanding saat melakoni laga melawan tim lain.
“Silakan rasakan, jika terlibat dalam laga ini maka Anda bisa mengetahui ada atmosfer yang berbeda. Untuk itu kami sudah paham agar tetap tenang di sana,” kata pemain berpaspor Brasil ini dikutip dari Insidefutball, Jumat (11/9).
Leiva mengatakan cara meredam agar perasaan grogi tidak muncul ialah dengan menanamkan keyakinan untuk memberikan yang terbaik bagi pendukung Liverpool. Dia berujar, seluruh elemen di klub hingga pendukung the Anfield Gank benar-benar sedang sangat antusias menyambut laga ini.
“Antusiasme ini akan kami salurkan menjadi semangat dengan sikap yang benar,” kata Lucas.
MU dan Liverpool sama-sama sedang mengincar kemenangan penting untuk memperbaiki posisi mereka di papan klaseman. Iblis Merah kini berada di peringkat lima sedang Liverpool berada dua strip di bawahnya.