Ahad 13 Sep 2015 06:25 WIB
Musibah Crane Jatuh

Rhoma Berduka atas Insiden ‘Crane’ di Makkah

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Angga Indrawan
 Crane proyek perluasan masjid yang jatuh di Masjidil Haram, Makkah, Sabtu (12/9).   (Reuters/Mohamed Al Hwaity)
Crane proyek perluasan masjid yang jatuh di Masjidil Haram, Makkah, Sabtu (12/9). (Reuters/Mohamed Al Hwaity)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Insiden jatuhnya crane akibat badai di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi yang menelan korban jiwa membawa rasa duka bagi banyak pihak. Ketua Umum Partai IDAMAN Rhoma Irama mengucapkan bela sungkawa terhadap para korban atas kejadian tersebut.

“Saya menyatakan duka cita yang sedalam-dalamnya atas musibah yang terjadi di Masijidil Haram, Makkah Al-Mukaromah,” kata Rhoma dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (12/9).

Raja dangdut ini mengajak semua pihak untuk mendoakan para korban, baik yang terluka maupun meninggal dunia. “Semoga diterima disisi Allah dan dimasukkan ke dalam Surga-Nya,” ujar dia.

Rhoma juga meminta agar Kementerian Agama RI mengambil langkah yang cepat dan tepat untuk para korban. Dia berharap, korban tidak semakin bertambah. Jamaah haji khususnya dari Indonesia juga diberi kekuatan untuk menjalankan ibadah haji hingga selesai.

Sejauh ini, dua jamaah haji asal Indonesia wafat dalam peristiwa tersebut. Pemerintah meminta para keluarga dan jamaah haji Indonesia merujuk data korban musibah crane pada informasi resmi yang dikeluarkan Daerah Kerja Makkah PPIH Arab Saudi. Pascamusibah terjungkirnya crane di Masjidil Haram, Makkah, Jumat (11/9) sore, informasi mengenai jumlah korban wafat dan luka-luka masih simpang-siur.

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement