REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Chelsea Jose Mourinho tak bahagia dengan start buruk timnya di Liga Primer Inggris. Chelsea hanya mengumpulkan empat poin dari lima pertandingan.
Akan tetapi, Mourinho percaya kondisi ini tak menyurutkan mental para pemainnya untuk memetik kemenangan atas Maccabi Tel-Aviv dalam laga pembuka Grup G Liga Champions, Kamis (17/9) dini hari WIB.
Ia mengaku timnya tak bahagia tapi, skuat Chelsea memahami status mereka.
"Tak seorang pun bisa mencuri trofi kami, sejarah kami. Kami tahu siapa kami: juara Inggris," kata Mourinho dalam konferensi pers jelang laga melawan Maccabi seperti dikutip dari ITV, Selasa (15/9).
Ia menyindir pihak yang gencar melancarkan kritik ke kubu Chelsea. MOurinho membantah ada masalah dalam timnya. Menurut dia, menyedihkan melihat orang-orang seperti mencari masalah Chelsea.
"Masalah buat kami ialah jika memang masalah itu benar-benar ada. Tapi faktanya satu-satunya masalah yang kami punya ialah tidak mendapatkan hasil yang bagus," ujar dia.
Pelatih Portugis ini juga menepis kabar suasana latihan timnya murung setelah dikalahkan Everton 1-3 di Liga Primer Inggris pekan lalu.
"Kalian tak bisa mengharapkan kami semua tersenyum, tertawa, dan bercanda," kata dia.