REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mohammad Sohibul Iman menegaskan partainya akan selalu berada di pihak oposisi pemerintah. Ia pun mengatakan PKS siap untuk selalu menjadi loyalis Koalisi Merah Putih (KMP).
"PKS siap untuk selalu menjadi oposisi loyal. Bagi PKS, di luar dan di dalam pemerintah sama-sama mulia. Keberadaan KMP dan KIH tetap diperlukan sebagai proses check and balances," katanya di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Selasa (15/9).
Sohibul melanjutkan, peran Koalisi Merah Putih (KMP) dalam agenda pembangunan nasional sangat strategis. Menurutnya, KMP bisa mewujudkan agenda besar dalam melakukan transformasi struktual.
Ia pun menyebut pemikiran Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang memiliki gagasan besar tentang kemandirian ekonomi perlu didorong. Gagasan tersebut, lanjutnya, perlu dibarengi keseriusan agar mampu diwujudkan.
"Saya melihat perlunya agenda besar bersama KMP untuk mewujudkan perubahan struktual ini," ujarnya.
Sohibul mengatakan, KMP bisa melakukan identifikasi masalah-masalah struktural di berbagai bidang. Hal tersebut kemudian dapat dimanfaatkan untuk memberikan tawaran solusi dari berbagai permasalahan tersebut.
"Tawaran solusi ini bisa dieksekusi lewat jalur legislatif maupun eksekutif," ucapnya.