Rabu 16 Sep 2015 15:07 WIB

Driver Gojek Tewas Ditabrak Kopaja

Rep: C15/ Red: Ilham
Suasana duka menyelimuti rumah Gunawan, pengendara Gojek yang tewas ditabrak Kopaja, di Kalibata Pulo, Jakarta Selatan, Rabu (16/9).
Foto: Republika/C15
Suasana duka menyelimuti rumah Gunawan, pengendara Gojek yang tewas ditabrak Kopaja, di Kalibata Pulo, Jakarta Selatan, Rabu (16/9).

REPUBLIKA.CO.ID, PANCORAN -- Bus Kopaja 612 nomer polisi B 7664 RE jurusan Kampung Melayu - Ragunan menabrak sebuah motor beat putih di Jl. Warung Buncit, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (16/9). Pengendara motor yang juga seorang driver Gojek ini tewas di tempat setelah terhantam kopaja.

Gunawan (41) harus merenggang nyawa di tempat saat posisi motornya terhimpit oleh sebuah mobil avanza dan hantaman langsung dari sisi kanan oleh Kopaja. Warga Kalibata ini hendak memutar dari arah mampang tepat di depan Indomart Pancoran Barat. Kopaja dari arah selatan melaju kencang dan tidak bisa mengendalikan kemudi.

Saksi mata, Taufik (40) yang juga tetangga korban mengatakan, Gunawan hendak pergi bersama sang istri dan anaknya untuk beli bensin. "Dia tetangga saya, anggota Gojek juga. Istrinya lagi hamil tua. Delapan bulan. Sekarang di JMC. Jenazah masih di Fatmawati," ujar Taufik yang ditemui Republika.co.id di TKP, Rabu (16/9).

Sedangkan supir Kopaja, Budi (26) saat ini ditahan di Polsek Pancoran. Akibat kejadian ini, sekitaran ruas jalan Warung Buncit dari arah mampang ke Ragunan mengalami kepadatan. Menurut pantauan Republika.co.id, banyak anggota Gojek yang berkumpul di depan TKP kejadian untuk melihat kejadian.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement