Kamis 24 Sep 2015 18:22 WIB

Perindo Serahkan Seekor Sapi Limosin ke Warga Rawa Buaya

Sapi limosin menjadi kurban di Hari Raya Idul Adha (ilustrasi).
Foto: Republika/Halimatus Sa'diyah
Sapi limosin menjadi kurban di Hari Raya Idul Adha (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Memeringati Hari Raya Idul Adha pada Kamis (24/9), Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo menyerahkan seekor sapi limosin kepada warga di Lapangan RT06/RW11, Rawa Buaya, Jakarta Barat, Kamis (24/9). Sapi seberat 1,115 ton yang diserahkan langsung oleh HT, sapaan akrabnya, kepada perwakilan warga Rawa Buaya.

HT yang ditemani Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq, menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha dan berharap kurban sapi tersebut betul-betul bermanfaat bagi warga yang berhak mendapatkannya.

“Atas nama Partai Perindo, saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha. Dengan semangat berkurban, saya merasa senang bahwa Partai Perindo bisa berbagi bersama warga di sini,” ungkap HT dalam sambutannya.

Tidak hanya di Jakarta, HT menjelaskan, Partai Perindo juga secara serentak memberikan bantuan hewan kurban sebanyak 513 ekor kambing yang akan dibagikan secara merata kepada semua kabupaten di seluruh Indonesia. Hewan kurban tersebut disalurkan melalui DPD Partai Perindo di tingkat kabupaten, untuk selanjutnya dibagikan kepada warga yang membutuhkan.

Sementara itu, Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq menjelaskan bantuan hewan kurban ini merupakan bagian dari kepedulian Partai Perindo untuk memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan. Momentum Idul Adha dirasa pas untuk membangun semangat berbagi dan berkurban kepada warga yang berhak dan membutuhkan.

“Terlebih dalam situasi ekonomi nasional seperti sekarang ini, kami melihat bantuan dan pelayanan kepada warga secara langsung sangat diperlukan,” tegasnya.

Diakhir acara, HT bersama pengurus DPP Partai Perindo menyaksikan langsung proses pemotongan hewan kurban. Sejumlah kader turut berpartisipasi membagikan langsung daging kurban kepada ratusan warga yang berlangsung dengan tertib dan lancar.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement