REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Performa AC Milan masih fluktuatif pada awal musim ini. Lini tengah dinilai sebagai biang keladi kebobrokan permainan tim asuhan Sinisa Mihajlovic. Guna mengatasi kelemahan yang ada, Rossoneri dikabarkan bakal mendatangkan playmaker pada bursa transfer Januari 2016.
Seperti diberitakan Football Italia, Kamis (1/10), Milan memiliki kemungkinan menggaet mantan pemain andalannya, Kevin-Prince Boateng dari Schalke 04. Bahkan, kakak tiri dari Jerome Boateng itu bakal mengikuti sesi latihan di Milanello bersama Carlos Bacca dkk pada Kamis (1/10) hingga Desember nanti.
Jika mampu menampilkan performa apik selama masa uji coba atau latihan itu, kekasih dari Melissa Satta akan diboyong kembali ke San Siro. Diharapkan setelah diboyong nantinya, Boateng mampu berperan apik sebagai playmaker menggantikan peran Keisuke Honda yang belum optimal.
Boateng sempat tiga musim membela tim yang dimiliki mantan Perdana Menteri Italia, Silvio Berlusconi itu. Dalam kurun tersebut, pemain yang membela Timnas Ghana di Piala Dunia 2010 bermain di 100 partai dan mengemas 17 gol.
Tak hanya apik dalam segi individu, Boateng juga sukses mempersembahkan trofi bagi Milan. Trofi scudetto adalah gelar yang bisa dimenangkan Boateng bersama Il Diavolo Rosso tepatnya pada musim pertamanya atau pada 2010-2011.