Selasa 06 Oct 2015 06:24 WIB

Bareskrim Tetapkan Tersangka Pemalsuan Tanda Tangan Mandra

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Angga Indrawan
 Komedian Betawi yang juga Direktur PT. Viandra Production Mandra Naih, berjalan menuju meja sidang untuk menyimak pembacaan dakwaan saat sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (20/8).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Komedian Betawi yang juga Direktur PT. Viandra Production Mandra Naih, berjalan menuju meja sidang untuk menyimak pembacaan dakwaan saat sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (20/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Reserse Kriminal Polri menahan pelaku pemalsuan tanda tangan Mandra Naih. Pemalsuan tersebut terkait kasus yang menjeratnya saat ini yaitu dugaan korupsi pengadaan program siar di TVRI.

"Pelaku sudah ditetapkan tersangka sejak 2 Oktober lalu dengan inisial AD," ujar Kabagpenum Polri, Kombes Suharsono melalui pesan singkatnya, Senin (5/10).

Sebelumnya, Mandra melaporkan dua orang atas dugaan pemalsuan dokumen kontrak kerja antara perusahaan rumah produksinya dan TVRI. Kasus tersebut diusut oleh Kejaksaan Agung.

Mandra ditetapkan tersangka dalam kasus tersebut selaku Direktur Viandra Production. Kuasa hukum Mandra, Sonie Sudarsono mengapresiasi kinerja Bareskrim. "Polisi merespons baik, ini konspirasi untuk menjatuhkan Mandra," kata Sonie. 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement