Jumat 09 Oct 2015 17:11 WIB
Pembunuhan Salim Kancil

Dompet Dhuafa Bantu Keluarga Salim Kancil dan Tosan

Rep: Andi Nurroni/ Red: Agung Sasongko
Salim Kancil
Foto: Youtube
Salim Kancil

REPUBLIKA.CO.ID, LUMAJANG -- Lembaga Kemanusiaan Dompet Dhuafa menyalurkan bantuan kepada keluarga almarhum Salim Kancil dan Tosan, dua warga penolak tambang pasir yang menjadi korban kekerasan. Tim Dompet Dhuafa datang langsung dari Jakarta untuk menyerahkan bantuan kepada pihak keluarga, Jumat (9/10).

Koordinator Layanan Mustahiq Dompet Dhuafa Lukman menyampaikan, bantuan yang mereka salurkan berupa tunjangan sosial (safety net) selama satu tahun. Selain itu, menurut Lukman, mereka juga membantu biaya pendidikan anak-anak Salim Kancil dan Tosan.

"Biaya safety net kita kirim tiap bulan. Kalau untuk anak-anak mereka, kita langsung lunasi biaya pendidikannya selama setahun," ujar Lukman di rumah almarhum Salim Kancil.

Menurut Lukman, ada satu anak Salim Kancil dan dan dua anak Tosan yang masih sekolah. Khusus anak Tosan yang sudah SMA, akan dilanjutkan dengan pemberian pendidikan keahlian di Institut Kemandirian milik Dompet Dhuafa.

Lukman berharap, bantuan yang diberikan bisa meringankan beban kedua keluarga melewati masa-masa sulit. "Kami berharap mereka segera pulih dari persoalan ini. Terutama anak-anak mereka yang masih trauma bisa bangkit lagi. Kami juga berharap hukum bisa ditegakan sehingga keluarga juga bisa hidup tenang," ujar Lukman.

Di rumah almarhum Salim Kancil, bantuan diterima istri almarhum, Tijah dan anak mereka Ike. Mewakili keluarga, Tijah menyampaikan terimakasih atas bantuan yang diberikan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement