Senin 12 Oct 2015 10:09 WIB

Saham Pertambangan Jadi Primadona

Rep: Risa Herdahita/ Red: Nidia Zuraya
area pertambangan
Foto: Republika
area pertambangan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) awal pekan ini, Senin (12/10), dimulai dengan penguatan. Pada pukul 09.21 WIB, IHSG terpantau naik 0,607 persen atau 27,848 poin ke level 4.617,192.

Naiknya indeks saham hari ini didukung penguatan kesepuluh indeks saham sektoral. Penguatan paling tajam nampak pada indeks saham pertambangan, yang naik sejauh 1,839 persen.

Adapun sektor agri mengalami penguatan selanjutnya. Indeks saham sektor ini naik 1,324 persen.

Menguatnya saham-saham pertambangan rupanya terdongkrak dengan naiknya transaksi dari segi frekuensi pada emiten-emiten tambang.

Di antaranya, emiten tambang PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) sebanyak 3.450 kali, PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) sebanyak 1.595 kali, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) sebanyak 1.382 kali dan PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGAS) yang nilai frekuensinya mencapai 1.089 kali.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement