Senin 12 Oct 2015 12:42 WIB

Diduga Korsleting Listrik, Ruang Genset Balai Kota DKI Berasap

Rep: C26/ Red: Bayu Hermawan
Pemprov DKI Jakarta
Foto: Republika/Yasin Habibi
Pemprov DKI Jakarta

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ruangan genset di Blok H, Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat tiba-tiba mengeluarkan asap.

Kondisi ini langsung menimbulkan keramaian di sekitar lokasi. Petugas pemadam kebakaran pun diturunkan untuk mengecek ruangan. Pipa pemadam pun sudah disiagakan mengantisipasi adanya titik api.

"Tadi mati lampu terus tercium bau asap ini masih dicari titiknya," kata petugas keamanan Rohiman di lokasi, Senin (12/10).

Awalnya sekitar pukul 12.05 WIB lampu di gedung Pemprov DKI tiba-tiba padam. Setelah itu muncul asap dari ruangan. Diperkirakan asap muncul akibat konsleting listrik dari genset. Petugas pemadam kebakaran masih menyisir titik konsleting.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement