Selasa 13 Oct 2015 15:43 WIB

Soal Freeport, Jokowi Dinilai Sedang Bersandiwara

Rep: C14/ Red: Ilham
Presiden Jokowi
Foto: ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma
Presiden Jokowi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah telah mengeluarkan sinyal positif untuk memperpanjang masa kontrak karya dengan PT Freeport Indonesia. Meski begitu, masalah kontrak ini menimbulkan silang pendapat di internal Kabinet Kerja.

Diketahui, sinyal yang disampaikan Menteri ESDM Sudirman Said tersebut mendapat pertentangan dari Menko Kemaritiman Rizal Ramli.

Pengamat energi IRESS, Marwan Batubara menilai, gaduhnya kabinet kali ini hanyalah wujud sandiwara Presiden Joko Widodo terkait kepentingan perusahaan pertambangan asal Amerika Serikat (AS) itu.

Marwan menengarai, Menko Rizal diposisikan sebagai pihak yang bersuara lantang dan benar. Di sisi lain, Menteri Sudirman sebagai pihak yang tak populer. Akhirnya, Presiden Joko Widodo terkesan "absen" dari silang pendapat keduanya.

"Yang dilakukan Pak Sudirman Said itu adalah perintah pimpinan tertinggi (Presiden Jokowi), bukan inisiatifnya sendiri. Nah, karena itu, seandainya Rizal mau mengkritik, ya kritiklah Presiden," tegas Marwan Batubara saat dihubungi, Selasa (13/10).

Marwan bahkan menyebutkan, Presiden Jokowi menjadi terkesan tak bertanggung jawab. Presiden tahu bahwa perpanjangan kontrak dengan PT Freeport selalu tak menuai simpati rakyat. Namun, di sisi lain, ada kepentingan AS yang besar.

Dengan begitu, lanjut dia, Jokowi menggunakan para pembantunya tepat ketika persoalan kontrak karya membutuhkan komando yang satu suara.

"Presiden ini juga tidak ksatria. Kenapa bukan dia yang pimpin posisi Indonesia, menunjukkan ini kita (Indonesia) maunya seperti apa? Tapi malah sembunyi untuk terlihat oleh rakyat, dia (Presiden) itu tidak berbuat apa-apa. (Bahwa) Ini kesalahannya Sudirman, begitu," tutur dia.

Padahal, lanjut Marwan, sebelum perpanjangan kontrak ditandatangani, kinilah saatnya agar Kabinet Kerja satu suara dalam menyikapi PT Freeport. Bila Presiden terus terkesan diam menghadapi silang pendapat antara Menko Rizal dan Menteri Sudirman, kata Marwan, maka jelaslah presiden hendak mencari aman.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement