Jumat 16 Oct 2015 18:36 WIB

Semua Pengungsi Aceh Singkil Dipulangkan Hari Ini

Rep: Issha Harruma/ Red: Taufik Rachman
Aparat Kepolisian dan TNI berjaga di lokasi pasca kerusuhan di Desa Suka Makmur, Kec Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil, Aceh, Rabu (14/10)
Foto: Antara/Moonstar Simanjuntak
Aparat Kepolisian dan TNI berjaga di lokasi pasca kerusuhan di Desa Suka Makmur, Kec Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil, Aceh, Rabu (14/10)

REPUBLIKA.CO.ID,TAPANULI TENGAH -- Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Aceh Singkil akan menjemput pulang warganya yang mengungsi di Sumatera Utara akibat kericuhan beberapa waktu lalu.

Sekretaris Daerah Aceh Singkil, Azmi mengatakan, menurut rencana, pengungsi yang berada di dua lokasi tersebut akan dipulangkan langsung seluruhnya hari ini.

"Sebagian naik mobil pribadi dan kita udah siapkan juga angkutan dari Singkil. Nanti kita kawal semua. Semua hari ini, Insya Allah kita selesaikan semua," kata Azmi kepada Republika, Jumat (16/10).

Saat ini, Azmi bersama rombongan sudah berada di lokasi pengungsian di Kecamatan Manduamas, Tapanuli Tengah (Tapteng). Selain pejabat Pemkab Aceh Singkil, ia menyebutkan beberapa unsur Forkopimda yang ikut menjemput, yakni Komandan Distrik Militer (Dandim), Kajari, Kapolres, dan juga DPR Kabupaten Aceh Singkil.

Azmi menambahkan, menurut data yang ada, terdapat sekitar 4.900 pengungsi yang tercatat berada di Kecamatan Manduamas, Tapteng dan Pangindar, Pakpak Bharat. Sebagian dari pengungsi tersebut, lanjutnya, telah kembali ke Aceh Singkil dengan menggunakan kendaraan sendiri atau angkutan umum yang ada.

"Ini  tinggal sebagian lagi yang mau kita kembalikan. Nggak sampai 4900. Tapi saya belum dapat jumlah pastinya, belum dihitung lagi," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement