Sabtu 17 Oct 2015 12:28 WIB

Asosiasi Sepak Bola Kuwait Dibekukan FIFA

Asosiasi Sepak Bola Kuwait
Foto: alziadiq8.com
Asosiasi Sepak Bola Kuwait

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Asosiasi Sepak Bola Kuwait (KFA) dibekukan oleh FIFA pada Jumat (16/10) waktu setempat karena upaya pemerintah melakukan campur tangan. Keputusan ini bisa berdampak pada harapan tim untuk lolos ke Piala Dunia 2018.

"Pembekuan ini mengikuti keputusan Komite Eksekutif FIFA selama pertemuan pada 24 dan 25 September untuk dilakukan sampai 15 Oktober 2015 atas perubahan yang dibuat kepada hukum olahraga Kuwait," kata FIFA dalam satu pernyataan.

"Pembekuan akan dicabut ketika KFA dan anggotanya (klub-klub) mampu melaksanakan kegiatan dan kewajiban mereka secara mandiri.

Sebagai hasil dari keputusan ini, kata pernyataan FIFA, tidak ada tim dari Kuwait atau apapun yang berkaitan dengannya bisa menjalin kontak olahraga internasional. KFA maupun anggota atau pejabatnya juga tak bisa mendapatkan keuntungan dari setiap program pembangunan, kursus atau pelatihan dari FIFA dan AFC.

Kuwait saat ini berpeluang untuk lolos ke tahap berikutnya dalam kualifikasi Piala Dunia 2018. Timnas Kuwait menempati posisi kedua di belakang Korea Selatan di Grup G. Pertandingan mereka berikutnya dijadwalkan pada 17 November melawan Myanmar.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement