REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR -- Bogor Jazz Reunion (BJR) 2015 yang dihelat pada kali keempat sukses menghibur para penikmat jazz di kota hujan. Pentas para musisi jazz ternama Indonesia itu berlangsung di Area Wisma Tamu Nusa Indah, Pintu 2 Kebun Raya Bogor, Sabtu (31/10).
Ketua panitia Al Arief Muchris menginformasikan, pengambilan lokasi konser perdana di Kebun Raya Bogor disesuaikan dengan tema yang diusung tahun ini, yaitu "Respect the Nature". Selain itu, berkaitan pula dengan momen 200 tahun usia Kebun Raya.
"Para pengisi suara yang hadir juga menyuarakan tentang konservasi alam dan masalah lingkungan," ungkap pria yang akrab disapa Labil itu.
Sejak pukul 13.00 hingga 23.30, ribuan penonton dari dalam dan luar Kota Bogor berbondong-bondong menyaksikan para pengisi acara. Kegiatan juga diramaikan oleh pentas musik tradisional, stan makanan khas, dan bincang-bincang tentang konservasi alam.
Para pengisi acara antara lain Endah n Rhesa, Fariz RM, Lantun Orchestra, Idang Rasjidi, Indro Hardjodikora, Rieka Roslan n The Trobadours, Sierra Soetedjo, Iga Mawarni, Kenduri ft. Amelia Ong, Tritone, Iwan Wiradz, Edi Sahroni, Sastrani, Shaku Hachi, Fakhry n Friends, serta Oemay n No Rules Quartet.
Rieka Rooslan, salah satu pengisi acara menyatakan apresiasinya terhadap tema dan konsep BJR '15. Menurut ia, menghargai alam adalah hal yang perlu dilakukan setiap manusia.
Ia menyiratkan pesan tersebut dalam lagu pamungkasnya yang berjudul "Triangle of Life". Malam itu, Rieka yang berpentas mengenakan gaun berhijab warna kombinasi putih kelabu membawakan lima lagu yang sarat makna mendalam.
"Manusia itu dalam hidupnya selalu terkait dengan tiga hal, dengan Tuhan, dengan sesama manusia, dan dengan alam," tuturnya.
Karenanya, menurut Rieka, menghargai alam adalah hal yang sangat penting dalam hidup. Ia berharap, masyarakat Kota Bogor dan Indonesia bisa lebih menghormati dan melestarikan alam.
Ia juga menyampaikan rasa salut pada audiens di Kota Bogor yang semangatnya tak surut meski hujan sempat menderas beberapa waktu. "Bogor gokil banget, hujan pun tetap bertahan," kata ia.