REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Susana Nissa, buruh migran Indonesia (BMI) di Hongkong dan Agus Purwanto, BMI di Malaysia berhasil meraih penghargaan Bilik Sastra Award 2015 yang diadakan oleh Voice of Indonesia (VOI) RRI Siaran Luar Negeri.
Cerita pendek yang ditulis Susana Nisa berjudul “Setangkai Tulip Putih” berhasil memukau Dewan Juri yang terdiri dari Eddy Basrul Intan (mantan RRI), Syarifuddin Yunus (dosen Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Jakarta) dan Irwan Kelana (Redaktur Harian Republika yang juga cerpenis dan novelis).
Cerpen karya Agus Purwanto berjudul “Mimpi Sang Pemuda Kecil” berada di urutan kedua Bilik Sastra Award yang tahun ini memasuki tahun kelima. KeduA pemenang berhasil mengalahkan 18 nominator lainnya.
“Atas kemenangannya tersebut, Susana Nisa dan Agus Purwanto diundang ke Jakarta untuk menerima hadiah dan mengikuti serangkaian kegiatan yang telah disiapkan oleh panitia. Seluruh biaya ditanggung oleh Stasiun Luar Negeri LPP RRI,” kata Kepala Stasiun Luar Negeri LPP RRI Edyy Sukmana pada penyerahan hadiah Bilik Sastra Award 2015 di Jakarta, Ahad (1/11).
Bilik Sastra Award merupakan lomba penulisan cerita pendek yang dikhususkan bagi warga negara Indonesia (WNI) yang tinggal di luar negeri. Umumnya mereka adalah buruh migran Indonesia (BMI), namun banyak juga pelajar dan mahasiswa, serta ibu rumah tangga.