Selasa 03 Nov 2015 10:24 WIB

Airin-Ben Kontrak Politik dengan Masyarakat

Red: Karta Raharja Ucu
 Calon petahanan peserta pilkada Tangsel Airin Rachmi Diany bersama Benyamin Davnie.
Foto: Antara
Calon petahanan peserta pilkada Tangsel Airin Rachmi Diany bersama Benyamin Davnie.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Beragam strategi dilakukan masing-masing pasangan calon yang maju pada Pilkada Tangerang Selatan pada 9 Desember 2015 mendatang. Salah satunya melakukan kontrak politik dengan kelompok masyarakat.

Pasangan calon Ikhsan Modjo-Li Claudia misalnya, menggelar kontrak politik secara terbuka dengan elemen masyarakat. Sementara pasangan Arsid-Elvier lebih memilih melakukan kontrak politiknya secara tertutup. Namun pasangan Airin Rachmi Diany-Benyamin Davnie memilih melakukan kerja.

Juru bicara Airin Rachmi Diany, Ahmad Fauzi mengaku lebih memilih menjelaskan langsung baik oleh paslon sendiri atau tim kampanye kepada masyarakat, dibandingkan hanya melakukan kontrak politik. Menurut Fauzi, paslon nomor urut tiga ini akan menggunakan strategi yang bermartabat dan membanggakan untuk mendapatkan kemenangan.

"Kita tidak ingin memperoleh kemenangan dengan pencitraan dan janji-janji yang tidak rasional," jelas Fauzi kepada wartawan, Senin (2/11).