Selasa 10 Nov 2015 11:47 WIB

Ahok Ingin Punya TMP Khusus Pahlawan Jakarta

Rep: c26/ Red: Esthi Maharani
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menginginkan Jakarta memiliki Taman Makam Pahlawan (TMP) perintis kemerdekaan selain yang ada di Kalibata, Jakarta Selatan. Ia ingin TMP itu nantinya dikhususkan bagi pahlawan Jakarta.

"Iya, khusus DKI. Jakarta kan nggak punya TMP. Ini supaya para pejuang yang asli DKI bisa kita makamkan," katamya usai menghadiri upacara peringatan Hari Pahlawan di Lapangan Ex IRTI Monas, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (10/11).

Dalam bayangannya, TMP khusus pahlawan Jakarta nantinya bisa diisi oleh Polri dan TNI yang dianggap sebagai pahlawan.

Hanya saja, TMP khusus pahlawan Jakarta ini masih sebatas wacana. Ahok mengaku belum membidik lokasi yang cocok untuk dijadikan TMP khusus Jakarta.

"Lokasi, tergantung. Bisa disatukan, bisa lokasi baru. Kita nggak tahu," ujarnya.

Dalam upacara tersebut, Ahok bertindak sebagai Inspektur Upacara. Upacara dihadiri pejabat-pejabat dari masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement