Kamis 12 Nov 2015 16:40 WIB

Zaskia Sungkar Ogah Lepas Jilbab demi Film

Rep: MGROL48/ Red: Yudha Manggala P Putra
Zaskia Sungkar
Foto: MGROL 41
Zaskia Sungkar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semenjak memutuskan memakai jilbab, Saskia Sungkar tampak semakin religius. Ia pun lebih selektif dalam memilih peran.

Bahkan kakak Shiren Sungkar ini tidak ragu untuk menolak peran yang memintanya untuk melepas penutup auratnya. Hal tersebut dibuktikannya saat menolak memerankan peran utama dalam film terbarunya

"Ini kan ada cerita soal prostitusi, pasti buka jilbab, jadi enggak mungkin. Aku sudah komit enggak mau sama sekali, meski pakai wig, pake topi, pakai apapun, aku enggak mau," ungkap Zaskia Sungkar saat ditemui Republika.co.id, di kawasan Cinere, Jawa Barat, Rabu (11/11).

Namun, untungnya setelah menolak peran utama tersebut, Zaskia malah diajak oleh sutradara film untuk menjadi cameo sekaligus mengisi soundtrack film yang di ciptaan Melly Goeslwa

"Mas Agha Sutradara waktu itu minta tolong, aku bilang aku jadi cameo aja, terus setelah udah syuting, dikabarin lagi, bantuin soundtracknya sama Teh Melly, aku seneng banget," tambah Zaskia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement