Kamis 12 Nov 2015 19:07 WIB

Rhenald Kasali: Beri Kepercayaan Pimpinan DL Berkembang

Rhenald Kasali.
Foto: Ist
Rhenald Kasali.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Berbagai cobaan dihadapi Djakarta Lloyd (DL), sebagai perusahaan pelayaran logistik di Indonesia. Meski begitu, tahun 2015, merupakan titik baru bagi DL dalam membangun negeri. DL, yang sempat terbelit masalah, kini sudah bangkit. Bahkan menjadi bintang baru dalam jajaran perusahaan BUMN.

 

Perusahaan yang telah berusia 65 tahun tersebut sudah mencatatkan laba bersih sekitar Rp 9,7 milar per September 2015. Prestasi yang sangat jarang ditorehkan bagi perusahaan yang hampir kolaps. Dan pencapaian yang sudah dilakukan DL adalah penandatangan berbagai kerja sama dengan perusahaan dalam negeri. Salah satunya adalah kerjasama dengan PLN dalam distribusi batu bara di wilayah Sumatra.

 

Karena itu di tahun ini, DL dipercaya pemerintah untuk mendapatkan penyertaan modal negara (PMN) sebesar Rp 350 miliar dalam APBN-P 2015. Direktur Utama PT Djakarta Lloyd (Persero), Arham Sakir Torik menjelaskan, perseroan rencananya akan memakai dana PMN tersebut untuk pengembangan armada dan bertransformasi untuk mengembangkan bisnis yang lebih luas.

 

"Rencana pengembangan selanjutnya, perusahaan akan memulai transformasi bisnis dari shipping line menjadi national logistics service provider," ujar Arham saat diwawancarai usai menjadi pembicara pada acara ulang tahun Assessment Center Indonesia ke-25 di Bandung, Kamis (12/11).

Arham menjelaskan, kini DL sedang mempersiapkan diri dengan memperbaiki infrastruktur, seperti armada kapal, SDM yang kompeten, dan pengembangan sistem informasi berbasis Information Communication and Technology (ICT). Sementara untuk ICT, DL bekerja sama dengan PT Telkom (Persero) dalam membangun platform logistik dan supply chain berbasis cloud. Karena itu DL membutuhkan dukungan pemerintah.

 

Anggota Komite Kebijakan BUMN, Rhenald Kasali menyatakan, pemerintah seharusnya memberikan kepercayaan pada DL untuk berbuat banyak dalam mengembangkan bisnisnya. “Berikan kepercayaan kepada pemimpinnya, jangan diganggu. Dan berikan PMN,” ujar Rhenald di lokasi yang sama.

Menurut dia, DL sudah membuktikan mampu bertahan dalam kondisi sulit dan berhasil. “Karena BUMN yang sudah memilliki titik terang bagus seperti ini, ke depannya akan menjadi bagus,” katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement