Senin 16 Nov 2015 08:28 WIB

Polisi Lakukan Olah TKP Ledakan di Duren Sawit

Garis Polisi   (Ilustrasi)
Foto: Arief Priyono/Antara
Garis Polisi (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petugas Polres Metro Jakarta Timur mengolah tempat kejadian perkara (TKP) ledakan di Gedung Perkantoran Multi Piranti Graha Duren Sawit, Jakarta Timur yang terjadi Senin (16/11). Ledakan terjadi subuh sekitar pukul 03.30 WIB.

"Olah TKP sedang dilaksanakan dipimpin Kapolres Metro Jakarta Timur (Kombes Farouq) untuk mengetahui sebab ledakan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Iqbal di Jakarta, Senin pagi.

Kombes Iqbal mengatakan Polres Metro Jakarta Timur juga mendatangkan tim Gegana dan Laboratorium Polda Metro Jaya guna mengamankan barang bukti di lokasi kejadian. Berdasarkan keterangan saksi, Iqbal menjelaskan kronologis kejadian berawal saat petugas keamanan Selamet dan Mulana berjaga di Pos Satpam dekat pintu lobi gedung.

Sekitar pukul 03.30 WIB, terdengar ledakan cukup keras yang mengakibatkan kerusakan pada bagian pintu kaca lobi dan internit. "Ledakan juga melukai dada Mulana yang sedang tiduran di dekat pintu lobi akibat pecahan kaca," ujar Iqbal yang menyebutkan Mulana menjalani perawatan di Rumah Sakit Islam Pondok Kopi Jakarta Timur.

Iqbal menuturkan polisi telah mengamankan dan memasang garis kuning. Polisi juga telah meminta keterangan beberapa saksi guna menjelaskan kronologis kejadian ledakan tersebut.

 

Baca juga: Ini Kronologi Ledakan di Duren Sawit

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement