Senin 16 Nov 2015 11:35 WIB

Kapal yang Tenggelam di Teluk Lamong Menuju Pelabuhan Bajo

Petugas SAR melakukan pencarian kapal tenggelam (ilustrasi).
Foto: Antara
Petugas SAR melakukan pencarian kapal tenggelam (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, GRESIK -- Kapal Motor Wihan Sejahtera tenggelam di depan Dermaga Teluk Lamong, Surabaya, Jawa Timur pada Senin (16/11), sekitar pukul 09.30 WIB.

Kasi Kepelabuhanan Kantor Kesyahbandaran Otoritas Pelabuhan Gresik Nanang Afandi menjelaskan, kapal feri itu mempunyai panjang 140 GT, dengan kode 9.786 dan berangkat dari Surabaya dengan tujuan Pelabuhan Bajo, Nusa Tenggara Barat.

Dia mengatakan, informasi awal kapal tenggelam di depan dermaga Teluk Lamong pada pukul 09.30 WIB, dan kondisi kapal berpenumpang. "Jumlah korban yang terjun ke laut saat kapal tenggelam kita kurang mengetahui, sebab tim Syahbandar Gresik masih membantu melakukan evakuasi," kata Nanang.

Sementara hingga berita ini diturunkan beberapa tim penyelamat masih berada di lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi penumpang, sedangkan kondisi kapal tenggelam dalam posisi miring.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement