Senin 16 Nov 2015 18:22 WIB

Bos Geng Yakuza Terbesar Jepang Tewas Dipukuli

Rep: Gita Amanda/ Red: Ani Nursalikah
Anggota Yakuza Jepang dikenal karena tato mereka yang luas di tubuh. Ilustrasi
Anggota Yakuza Jepang dikenal karena tato mereka yang luas di tubuh. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, MIE -- Bos geng sindikat yakuza terbesar di Jepang, Yamaguchi-gumi, tewas pada Ahad (15/11) lalu. Tatsuyuki Hishida yang ditemukan dengan tangan dan kaki terikat diduga dipukuli hingga tewas.

BBC News melaporkan pada Senin (16/11), menurut surat kabar Jepang Mainichi Shimbun, istri dan anggota geng lain menemukan Hishida ambruk dan mengalami pendarahan di sebuah rumah di prefektur Mie. Tangan dan kaki Hishida dilaporkan terikat dan kepalanya tampak dipukul dengan benda tumpul.

Polisi mengatakan, insiden ini kemungkinan terkait perpecahan di dalam geng. Sebelumnya Yamaguchi-gumi yang merupakan kelompok kejahatan terorganisir terbesar di Jepang terpecah dua pada September. Polisi melihat insiden ini ada kaitannya dengan kelompok saingan yang menamakan diri mereka Kobe Yamaguchi-gumi.

Hishida merupakan pemimpin dari lapis kedua kelompok Aio-kai yang berafiliasi dengan Yamaguchi-gumi. Ketegangan meningkat sejak perpecahan kelompok tersebut. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement