REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar buruk menerpa persiapan Persipura Jayapura. Menghadapi Semen Padang pada laga kedua penyisihan Grup B Piala Jenderal Sudirman yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (17/11), Boaz Salossa diragukan bisa tampil membela Persipura.
Pelatih Persipura Jayapura, Oswaldo Lessa, mengaku hingga kini pihaknya masih belum bisa memastikan kemajuan dari proses pemulihan cedera yang tengah dialami Boaz. Ia mengatakan akan sangat beresiko jika tetap memainkan sang kapten pada laga petang nanti.
''Boaz tidak bisa diturunkan karena masih cedera. Tapi itu tak masalah Persipura tetap tangguh. Jelas kami juga ingin menang,'' kata Lessa saat dihubungi Republika.co.id dari Jakarta, Selasa (17/11).
Untuk melakoni laga ini, Persipura membutuhkan kemenangan. Pasalnya, saat tampil di laga perdana, skuat berjuluk Mutiara Hitam ini secara mengejutkan dikalahkan oleh Bali United Pusam.
Lessa menjelaskan, cedera yang telah dialami Boaz itu terjadi saat membela Persipura melawan Bali United. Hingga saat ini Boaz masih harus menjalani proses penyembuhan.
Lebih lanjut Lessa menegaskan keinginannya untuk meraih kemenangan melalui pertandingan reguler, bukan adu penalti. Kemenangan pada masa reguler ini akan tidak menguras banyak tenaga serta mendapatkan poin penuh yaitu tiga angka. Berbeda jika meraih kemenangan melalui jalur adu penalti, pemenang hanya mendapatkan ganjaran dua poin saja. Sebelumnya mereka juga menelan kekalahan melalui adu penalti, hasilnya meski kalah mereka berhak mendapatkan satu poin.
Kans untuk mendapatkan poin penuh di laga kedua cukup terbuka lebar. Selain sudah lebih siap, mereka juga unggul dalam kualitas komposisi pemain. Materi pemain yang dimiliki juara empat kali Liga Super Indonesia (ISL) itu tak jauh berbeda saat mereka sukses melaju ke babak 16 besar Piala AFC beberapa bulan lalu. Sementara Semen Padang harus kehilangan sejumlah pemain kuncinya, dkarenakan para pemainnya lebih memilih bergabung dengan klub lain di Piala Jenderal Sudirman ini.