REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semen Padang dijadwalkan bertemu dengan tim kuat, Persipura Jayapura di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Selasa (17/11) petang WIB. Pada laga tersbut, tim lawan sudah dipastikan tidak akan diperkuat pemain andalannya, Boaz Salossa.
Boaz masih dalam masa penyembuhan setelah cedera karena memperkuat Persipura di laga perdana melawan Bali United Pusam, beberapa waktu lalu. Pelatih Semen Padang, Nil Maizar mengaku timnya tidak merasa diuntungkan dengan absennya Boaz Salossa.
Bagi dirinya tanpa kehadiran Boaz, Tim Mutiara Hitam tetap kuat dan bisa mengancam misi timnya untuk meraih kemenangan di laga perdananya. Nil Maizar juga percaya pemain pengganti Boaz Salossa merupakan pemain yang yang bisa dihandalkan oleh timnya.
"Kami tidak melihat absennya Boaz sebagai sebuah kelemahan bagi Persipura. Mereka tetap kuat, saya harap anak-anak tidak lengah," ujar Nil Maizar, Selasa (17/11).
Nilmaizar menambahkan saat ini para pemain Kabau Sirah dalam kondisi siap tempur. Dalam laga nanti petang itu, Nilmaizar bertekad untuk meraih hasil terbaik. Menurutnya kemenangan di laga perdana akan menimbulkan dampak positif untuk pertai selanjutnya.
Selain itu beberapa pemain intinya yang gagal bergabung bersama tim juga sudah dapat diantisipasi. Dia mengaku meski dengan skuat apa adanya, dirinya tetap optimisitis menghadapi Persipura.
Pelatih Persipura Jayapura, Osvaldo Lessa, juga menginginkan kemenangan Persipura Jayapura didapat melalui babak reguler bukan adu penalti. Sebab kemenangan di babak reguler selain tidak menguras banyak tenaga, juga mendapata poin penuh yaitu tiga angka.
Berbeda jika meraih kemenangan melalui jalur adu penalti, pemenang hanya mendapatkan ganjaran dua poin saja. Sebelumnya mereka juga menelan kekalahan melalui adu penalti, hasilnya meski kalah mereka berhak mendapatkan satu poin.