Jumat 20 Nov 2015 23:15 WIB

Allegri: Pogba dan Evra Secara Mental Siap Tampil

Red: M Akbar
Massimiliano Allegri
Foto: AP Photo/Ng Han Guan
Massimiliano Allegri

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengatakan bahwa para pemain yang terkena dampak langsung dari serangan-serangan teror Paris secara mental berada dalam kondisi yang bagus, dan siap untuk membantu sang juara Italia untuk meneruskan pendakian mereka di klasemen Serie A Italia.

Pada pekan yang merupakan pekan krusial bagi "Tim Putih-Hitam," Juventus menjamu AC Milan Sabtu sebelum menjamu Manchester City di Turin dengan mengincar kemenangan untuk mengamankan tempat mereka di putaran 16 besar Liga Champions.

Allegri mengatakan dirinya telah berbicara dengan dua pemain internasional Prancis Paul Pogba dan Patrice Evra, serta gelandang Jerman Sami Khedira, untuk memastikan tidak ada keterpurukan emosional dari serangan-serangan teror Jumat silam di ibukota Prancis.

Ketiganya terlibat dalam pertandingan persahabatan Prancis melawan Jerman, ketika bom bunuh diri meledak di luar Stade de France.

Pada Kamis, pelatih Arsenal Arsene Wenger mengungkapkan bahwa ia berpeluang mengistirahatkan bek tengah Laurent Koscielny pada Sabtu karena serangan-serangan teror "telah memberi dampak teramat dalam kepadanya."

Allegri mengadopsi pendekatan yang sama dengan para pemainnya, namun pria Italia itu, yang berbicara di Turin pada Jumat, berkata, "Saya telah berbicara dengan (Paul) Pogba, (Patrice) Evra, dan Sami Khedira: Itu tidak mudah bagi mereka. Mereka menjalani pengalaman yang sulit."

"Namun mereka terlihat tenang. Kembali ke Turin merupakan hal yang bagus bagi mereka."

Juventus menyambut Milan sambil bertekad akan meneruskan perjuangan mereka menyusul start buruk terhadap upaya mereka mempertahankan gelar, yang membuat klub itu tertinggal sembilan angka dari pemuncak klasemen Fiorentina.

Allegri mengindikasikan bahwa kiper sekaligus kapten Gianluigi Buffon, yang mengalami cedera ringan pada tengah pekan, semestinya dapat bugar, dua hari setelah pemain 37 tahun itu merayakan 20 tahun debutnya di Liga Italia, bersama bekas klubnya Parma.

"Ia tidak memiliki sesuatu yang serius, namun kami akan melakukan uji kebugaran besok (Sabtu) sebelum mengonfirmasi ia akan bermain," ucapnya.

Milan menuju Turin sambil berharap dapat memelihara rekor bagus yang membuat mereka telah mendulang sepuluh angka dari empat pertandingan terakhirnya di liga.

Hal itu bertepatan dengan keputusan pelatih Sinisa Mihajlovic untuk mengistirahatkan kiper sarat pengalaman asal Spanyol Diego Lopez, di mana tempatnya diisi oleh kiper 16 tahun Gianluigi Donnarumma, yang penampilan bagusnya belakangan ini membuatnya digadang-gadang sebagai suksesor Buffon di timnas.

Bagaimanapun, Juventus akan menjadi favorit untuk mendulang kemenangan di mana Allegri berkata bahwa hal itu akan memberi mereka "momentum" menjelang pertandingan melawan City pada Rabu.

"Tujuan kami besok adalah mengalahkan Milan. Jika kami melakukannya, itu akan memberi kami momentum untuk pertandingan kami melawan Manchester City," ucapnya.

"Pada empat hari mendatang kami memiliki peluang untuk melewati Milan di liga dan mencapai fase gugur Liga Champions."

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement