Selasa 01 Dec 2015 19:44 WIB

Dituding Terlibat ISIS, Erdogan Tantang Putin Mundur

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Ilham
Presiden Rusia Vladimir Putin bersama Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.
Foto: AP Photo
Presiden Rusia Vladimir Putin bersama Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Turki telah menantang Rusia untuk membuktikan klaimnya bahwa Turki menembak jatuh sebuah pesawat tempur Rusia untuk melindungi perdagangan minyak dengan negara Islamic State of Iran and Syria (ISIS).

"Jika Anda menduga sesuatu, harus membuktikannya," kata Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan dilansir BBC News, Selasa (1/12).

Erdogan bahkan berjanji untuk mengundurkan diri jika tuduhan bahwa Turki membeli minyak dari ISIS terbukti benar. Pernyataan ini menunjukkan Presiden Putin juga harus siap mundur jika tuduhannya salah.

Salah satu pilot Rusia tewas dan satu lainnya berhasil diselamatkan dalam peristiwa penembakan pesawat pembom Su-24 milik Rusia oleh jet F-16 di perbatasan Suriah 24 November lalu.

Rusia mengatakan, Turki menembak jatuh pesawat tersebut saat terbang di atas Suriah. Sementara Turki mengklaim pesawat Rusia memasuki wilayah udaranya dan telah diperingatkan untuk pergi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement