Kamis 03 Dec 2015 21:08 WIB

Kemenkes: Indonesia Kekurangan Petugas Epidemiologi

Rep: Neni Ridareni/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Dokter memeriksa pasien di Puskesmas Johar Baru, Jakarta Pusat.
Foto: Yasin Habibi/Republika
Dokter memeriksa pasien di Puskesmas Johar Baru, Jakarta Pusat.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Kementerian Kesehatan Indonesia masih minim petugas epidemiologi. Idealnya setiap Puskesmas ada satu Petugas Epidemiologi.

Saat ini di setiap kabupaten mungkin hanya ada satu petugas epidemiologi. Bahkan belum tentu di semua kabupaten/kota  di Indonesia yang berjumlah  511 kabupaten/kota sudah  ada petugas epidemiologi. 

’’Tenaga epidemiologi di Indonesia masih kurang.  Mau saya setiap puskesmas minimal ada seorang tenaga epidemiologi.  Cita-cita saya perlu 10 ribu petugas epidemiologi di Puskesmas seluruh Indonesia, kata Dirjen pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan Muhammad Subur pada Republika.co.id, di Hyatt Regency Yogyakarta, Kamis (3/12).

Dia mengatakan  selama ini  dalam berbagai  kesempatan sudah minta kepada daerah untuk menambah petugas epidemiologi. ‘’Jangan tenaga dokter, perawat dan bidan saja yang tambah. Tenaga epidemiologi juga sangat diperlukan,’’kata Subuh.

Menurut dia, minimnya tenaga epidemiologi upaya penyelidikan satu kasus penyakit tidak pernah tuntas. Padahal petugas epidemiologi dalam melakukan penyelidikan suatu kasus penyakit dari A sampai Z dan ada triangle yakni  Host (penjamen), Agent dan Enviroment (lingkungan).

Selain itu, petugas epidemiologi juga mempunyai metode 5 W 1 H (Who, What, Why, Where dan How). "Kalau petugas epidemiologi ada di setiap kabupaten, dalam melakukan penanganan suatu kasus penyakit akan berjalan baik ," ujarnya.

Saat ini baru ada dua perguruan tinggi yakni UGM  dan Universitas Indonesia yang  menyelenggarakan Field Epidemiology training programme (FETP). Hal ini bisa dikembangkan di perguruan tinggi yang lain, tuturnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement