Kamis 03 Dec 2015 21:51 WIB

Pengusaha Santri Diundang Ikuti BSM Santripreneur Award 2015

BSM Santripneneur Award 2015.
Foto: Dok REI
BSM Santripneneur Award 2015.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Para santri yang merupakan entrepreneur diundang mengikuti BSM Santripreneur Award 2015.  Ajang penghargaan yang baru pertama kali diberikan ini diadakan oleh Rumah Enterprener Indonesia bekerja sama dengan Bank Syariah Mandiri (BSM). Panitia menyediakan hadiah total Rp 225 juta.

Pembina Rumah Enterprener Indonesia yang juga Ketua Komite Pengarah BSM Santripreneur Award 2015 KH Ahmad Utomo mengatakan  BSM Santripreneur Award  bertujuan memberikan apresiasi bagi santri dalam arti luas.

“Award ini terbuka bagi santri pondok pesantren, santri alumni pondok pesantren, dan warga negara Indonesia (WNI) yang mempunyai hubungan keislaman dengan pondok pesantren, yang berusaha,” kata KH Ahmad Utomo kepada Republika, Rabu (2/12).

Selain itu, ujar Ahmad Utomo,  acara tersebut juga bertujuan  mencari  bibit pengusaha santri yang dapat memberikan inspirasi dan turut berperan dalam pengembangan kewirausahaan di Indonesia.

 

Tujuan lain, kata ulama yang akrab dipanggil Gus Ut itu, adalah memberikan penghargaan sesuai  dengan bidang usaha  yang dijalankan oleh wirausahawan santri.

 

“Tidak kalah pentingnya adalah menyosialisasikan peran dan dedikasi  santri bagi bangsa Indonesia dalam bidang perekonomian,” papar Gus Ut yang juga ketua umum Atturats Indonesia.

Ahmad Utomo mengungkapkan,  BSM Santripreneur Award 2015 dibuka mulai 1 Desember 2015. Penganugrahan award akan dilaksanakan pada 31 Desember 2015. “Persyaratan dan formulir pendaftaran dapat diakses melalui website resmi www.bsmsantripreneuraward.com,”  kata Ahmad Utomo yang juga Pengasuh Pondok Pesantren Darul ‘Ulum Wal Hikam Yogyakarta.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement