Senin 07 Dec 2015 14:04 WIB

FBI Investigasi Peran Blatter dalam Kasus Suap FIFA

Sepp Blatter
Foto: AP/Ennio Leanza/Keystone
Sepp Blatter

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK  --   Biro Penyelidik Federal (FBI) menginvestigasi peran Sepp Blatter dalam kasus skandal suap yang melanda badan sepak bola dunia (FIFA).

Sejumlah bukti mengindikasikan bahwa pengganti Joao Havelange itu mengetahui mengenai gelontoran uang suap ribuan dolar mengalir ke lembaga sepak bola internasional tersebut.

Dalam sebuah program siaran BBC pada Senin, disebutkan bahwa sejumlah bukti merujuk bahwa Blatter mengetahui aliran suap ribuan dolar AS diterima oleh sejumlah pejabat senior FIFA.

Ini berkaitan dengan penyelenggaraan turnamen sepak bola pada tahun 1990-an yang diurus oleh  sebuah perusahaan pemasaran di bidang hak penyiaran dan tayangan televisi.

Havelange harus mengundurkan diri sebagai presiden kehormatan FIFA atas perannya dalam kasus ini, hanya saja Blatter menolak bahwa dirinya mengetahui mengenai aliran dana itu, sebagaimana dikutip dari laman nzherald.com.

Penyiar BBC itu kemudian mengutip pernyataan yang dikemukakan oleh Blatter bahwa ia sesungguhnya mengetahui seluruh aktivitas pembayaran dari lembaga pemasaran tersebut. FBI dapat saja meminta kepada otoritas Swiss untuk menindaklanjuti dan memeriksa korupsi di sepak bola itu. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement