Jumat 18 Dec 2015 00:23 WIB

Cara JKT48 Jaga Kekompakan

JKT48
Foto: Antara
JKT48

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terdiri dari banyak personel menjaga kekompakan mungkin bisa menjadi hal sulit bagi grup idola JKT48. Apalagi tiap tahunnya selalu melahirkan generasi baru. Namun grup yang sudah berdiri selama empat tahun ini ternya memiliki beberapa kiat yang biasa dilakukan anggotanmya.

Menurut Nabilah, salah satu anggota dari generasi pertama, cara menjaga kekompakan adalah tidak pilih-pilih saat berteman.

"Main antar generasi, makin kenal satu sama lain, bisa saling menjaga kekompakan," kata Nabilah di Theater JKT48 di Jakarta, Kamis.

Intensitas pertemuan yang tinggi antar para anggota sehubungan jadwal latihan padat juga mengeratkan pertemanan di JKT48, imbuh Nabilah.

Sementara itu, Melody mengakui adanya persaingan di antara para anggota JKT48 selama empat tahun berdiri.

Sebagai grup idola beranggotakan banyak orang, hanya segelintir yang bisa mendapat posisi di bawah sorotan cahaya. Sebagai contoh, hanya 16 orang anggota yang bisa terpilih setiap kali sebuah single diluncurkan.

Kendati demikian, persaingan itu tidak menghalangi mereka untuk saling berteman satu sama lain. Setiap individu berusaha memaksimalkan potensinya demi mewujudkan JKT48 yang lebih baik.

"Persaingan tetap ada tapi bagaimana caranya tetap saling dukung. Bersaing sehat," kata Melody. JKT48 akan meluncurkan single ke-12 berjudul "Beginner" pada 1 Januari 2016.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement