Selasa 22 Dec 2015 10:18 WIB

Star Wars: The Force Awakens, Masuk Nominasi Oscar Kategori Efek Visual

Lupita Nyong'o, dari kiri, Daisy Ridley, John Boyega, J.J. Abrams, Carrie Fischer, Adam Driver dan Harrison Ford berpose di karpet merah premier Star Wars ketujuh di London, Inggris, (16/12).
Foto: AP
Lupita Nyong'o, dari kiri, Daisy Ridley, John Boyega, J.J. Abrams, Carrie Fischer, Adam Driver dan Harrison Ford berpose di karpet merah premier Star Wars ketujuh di London, Inggris, (16/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film Star Wars: The Force Awakens, yang baru saja diputar dan memecahkan rekor penjualan, ternyata masuk nominasi Oscar. Bersama Mad Max: Fury Road, Jurassic World dan Avengers: Age of Ultron, Star Wars menjadi di antara empat film yang masuk 10 film calon nomine Oscar 2016 untuk kategori ini.

Kepastian ini diungkapkan oleh Academy of Motion Picture Arts and Sciences, Senin waktu setempat. Enam calon lainnya adalah Ant-Man, Ex Machina, The Martian, The Revenant, Tomorrowland, dan The Walk. Kesepuluh film ini diambil dari 20 film oleh komite eksekutif efek visual.

Sementara sepuluh film yang gagal adalah Bridge of Spies, Chappie, Everest, Furious 7, The Hunger Games: Mockingjay — Part 2, In the Heart of the Sea, Jupiter Ascending, Mission: Impossible — Rogue Nation, Spectre dan Terminator Genisys.

Dari sepuluh film yang akan menjadi calon nomine Oscar itu, dua di antaranya ditarik dari kehidupan nyata, selebihnya adalah film-film fiksi ilmiah atau fantasi. Kedua film itu adalah "Revenant" yang berkisah tentang penjebak abad ke-19 yang berjuang untuk hidup, dan "The Walk" yang mengisahkan perjalanan Philippe Petit pada 1974 di antara dua Menara Kembar, WTC.

Dikutip dari Hollywood Reporter, lima film yang masuk nominasi Oscar akan diumumkan pada 14 Januari nanti, sedangkan perayaan penganugerahan Oscar berlangsung pada 28 Februari.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement