REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Radamel Falcao mulai redup begitu bergabung di Chelsea. Taring penyerang asal kolombia itu seakan tumpul lantaran terhitung minim dalam urusan mencetak gol.
Seperti dilansir NBCSport, Senin (28/12) produktifitas laiknya bermain di Atletico Madrid dua tahun lalu tak bisa ditujukan El Tigre, julukan Falcao, bersama Chelsea. Bersama Atletico Madrid Falcao berhasil mencetak 71 gol dalam 90 pertandingan di semua kompetisi.
Falcao menyebut minimnya torehan gol itu disebabkan minimnya jatah bermain. Penyerang 29 tahun itu kalah bersaing dengan Diego Costa, dari total menit bermaindan jumlah gol.
Musim ini saja Falcao baru bermain di sembilan pertandingan dengan catatan satu gol, berbeda dengan Costa yang sudah tampil di 15 pertandingan dan mencetak lima gol.
Falcao lantas meminta pelatih anyar The Blues, Gus Hiddink untuk memberi menit bermain yang lebih banyak. Itu sekaligus untuk membuktikan jika dirinya pantas dibayar Rp 5 miliar perpekan.
"Chelsea tim yang berani bertaruh kepadaku dna aku mengambil peluang itu. Bagaimanapun ini menjadi kompleks ketika tim tidak mendapat posisi terbaik musim ini atau aku tidak diberikan peluang yang aku inginkan," kata Falcao.